Pages

 

Monday, April 15, 2013

Kumpulan Cerita Lucu Mahasiswa dan Dosen yang Bikin Ngakak!!

0 komentar


1.   Mahasiswi cantik dan Dosen Ganteng.

Seorang mahasiswi cantik dan seksi tapi bodoh yang ujiannya terancam gagal mendatangi dosennya yang terkenal ganteng ke ruangannya. Setelah mahasiswi itu sampai di pintu ruangan dosen, dia melirik ke kiri dan ke kanan untuk melihat keadaan sekitarnya. Ketika dilihatnya tidak ada orang, ia segera menutup pintunya pelan-pelan, dengan percaya diri ia hampiri dosen ganteng tersebut dan berlutut seraya bermohon di hadapannya.

“Pak.., saya bersedia melakukan apapun juga asalkan saya bisa lulus ujian”, kata si mahasiswi cantik sambil melirik penuh arti ditambah dengan mengulumkan lidahnya ke bibir sensualnya itu.
Kemudian, ketika si dosen tersebut terdiam seakan menahan sesuatu yang mulai tumbuh di dalam dirinya itu, mahasiswi itu mendekati dosen, menatap matanya yang penuh arti [lebih cocoknya gairah kali ya..??], menyibakkan rambutnya, dan mulai memainkan tangan nakalnya dengan secara perlahan menyentuh hidung dan bibirnya tertuju ke telinga dosen ganteng itu.

“Kalau Bapak masih belum mengerti maksud saya…, saya akan menjelaskannya asal…”, bisik mahasiswi. Dengan perlahan, mahasiswi itu kembali mengatakan sesuatu dengan lembut, “Saya bersedia melakukan apa saja yang Bapak mau, apapun itu, termasuk yang ada dalam fikiran Bapak saat ini…”.
Dosen ganteng itu terkejut sampai-sampai seakan ia kesulitan untuk berkata-kata, lalu dosen itu membalas tatapan mahasiswi itu. “Apapun itu..??”, jawab dosen muda.

“Ya Bapak.., apapun itu!”. Si mahasiswi langsung menjawab pertanyaan dosennya dengan cepat.
Sekali lagi dosen muda itu mempertanyakannya.., “Apapun itu, kamu mau melakukannya…?!?”
Mahasiswi itu tersenyum, seakan penuh arti sambil berteriak dalam hati atas kemenangannya merayu Dosennya agar ia bisa lulus ujian. “Apapun…”, katanya.
Dengan perlahan dosen muda itu bibirnya menuju telinga si mahasiwi dan berbisik, “Maukah.. kamu… belajar lebih giat lagi agar bisa menjawab soal ujian besok…?!?!?”
wkwkwkwkwkwk.... serius amat..!!!^_^

2.   4 Mahasiswa vs Dosen

Ada 4 orang mahasiswa yg kebetulan telat ikut ujian semester karena bangun kesiangan.
Mereka lantas menyusun strategi untuk kompak kasi alasan yg sama agar dosen mereka berbaik hati memberi ujian susulan.
Mahasiswa A: pak, maaf kami telat ikut ujian semester
mahasiswa B: iya pak. Kami berempat naik angkot yg sama dan ban angkotnya meletus.
Mahasiswa C: iya kami kasihan sama supirnya. Jadinya kami bantu dia pasang ban baru.
mahasiswa D: oleh karena itu kami mohon kebaikan hati bapak untuk kami mengikuti ujian susulan.
Sang dosen berpikir sejenak dan akhrnya memperbolehkan mereka ikut ujian susulan
keesokan hari ujian susulan dilaksanakan, tapi keempat mahasiswa diminta mengerjakan ujian di 4 ruangan yg berbeda. “Ah, mungkin biar tidak menyontek,” pikir para mahasiswa. Ternyata ujiannya cuma ada 2 soal. Dengan ketentuan mereka baru dperbolehkan melihat dan mengerjakan soal kedua setelah selesai mengerjakan soal pertama.
soal pertama sangat mudah dengan bobot nilai 10. Keempat mahasiswa mengerjakan dengan senyum senyum.
Giliran membaca soal kedua dengan bobot nilai 90. Keringat dingin pun mulai bercucuran.
Di soal kedua tertulis:
“kemarin, ban angkot sebelah mana yang meletus…?”

3.   Dosen VS Mahasiswa
Di sebuah ruang kelas, para mahasisawa sedang mengikuti mata kuliah Filosofi. Dosen yang mengajar mencoba melemparkan topik diskusi tentang Tuhan. “Ada yang pernah melihat Tuhan?” tanya si dosen.
Semua diam tak menjawab. “Ada yang pernah mendengar Tuhan bersuara?” si dosen bertanya lagi. Kali ini pun tak ada yang menyahut.
“Ada yang pernah menyentuh Tuhan?” tanya dosen. Semua diam.
“Kesimpulannya tidak ada Tuhan,” kata dosen senang.
Terdengar gumaman protes, sampai akhirnya seorang mahasiswa berdiri bertanya,
“Ada yang pernah melihat otak Pak Dosen?” Tak ada jawaban.
“Ada yang pernah mendengar otak Pak Dosen?” Tak seorangpun menjawab.
“Ada yang pernah menyentuh otak Pak Dosen?” Sekali lagi hening.
“Kesimpulannya Pak Dosen tidak punya otak,” kata mahasiswa.

4.   Dosen yang sangat jenius

Pada suatu mata kuliah matematika di sebuah perguruan tinggi negeri yang terkenal di dunia, seorang dosen prof. sedang mengajar tentang teori matematikanya, dosen tersebut menerangkan dengan seksama dan sejelas jelasnya, suasana kuliah hening dan menyeramkan, tiba-tiba lonceng kampus berbunyi tanda berakhirnya mata kuliah matematika. Tiba-tiba di tengah keheningan kelas seorang mahasiswa berdiri dan memberi tepuk tangan kepada dosen, semua mahasiswa dan mahasisiwi tercengan melihatnya,
Mahasiswa : Luar biasa (sambil tepuk tangan)
Dosen : anda yang berdiri! Mengapa anda bertepuk tangan dan berdiri?
Mahasiswa : saya sangat takjub dengan teori dan metode yang bapak kemukakan, bahkan anda lebih hebat dari penemu rumus matematika di dunia.
Dosen : (mendengar pernyataan itu dosen tersenyum dan kaget) Terima kasih.
karena mata kuliah berakir kita berjumpa lagi minggu depan.
……
Sesampainya di rumah dosen pun memikirkan apa perkataan mahasiswanya, apakah benar dia sehebat itu, bahkan dari aristoteles ataupun Einstein sekalipun, sang dosen penasaran dan senyum senyum bangga, ingin bertanya jawab lagi dengan mahasiswanya minggu depan.
…….
Pertemuan berikutnya, dengan besar kepala dan senyuman, sang dosen mengajar di kelas matematika tersebut dan langsung melontarkan pertanyaan kepada mahasiswanya yang telah memberinya tepuk tangan minggu lalu,
Dosen : Anda yang bertepuk tangan minggu lalu, silahkan berdiri, mengapa anda memberi penyataan seperti minggu lalu.
Mahasiswa : Benar pak, saya membaca artikel bahwa pemikiran aristoteles hanya bisa di pahami oleh 5 orang saja di seluruh dunia ini, sedangkan teori yang bapak kemukakan tidak satupun dari seluruh mahasiswa di kampus ini yang memahami. Bapak begitu luar biasa
Dosen : ???????!!!!!!!!!!

5.   Dosen Koplax
Diawal tahun 2012 ini memang banyak kejutan, mulai dari bon yang membengkak, curah musim hujan yang makin tinggi, banjir, hingga mengakibatkan penyakit-penyakit menular.
Hari pertama masuk perkuliahan seakan membosankan. Bagaimana tidak membosankan, masih dalam rangka tahun baruan tapi perkuliahan sudah tancap gas, para dosen telah bersiap menugaskan mahasiswanya. Tapi namanya perkuliahan memang beda dengan sekolah sekolah lainya seperti SD,SMP dan SMA. Dihari pertama diatandai dengan pulang cepat dan tidak belajar, siswa pasti senangnya minta ampun bukanya malah bersedih..hihihi ketahuan belangnya siswa-siswaan.
Di dalam kelas.
Dosen: anak anak…apa kabarnya?
Mahasiswa; pagi pak..sehat pak..
Dosen; bagus!!!!  (pause) ok kalau begitu kita lanjutkan materi kita…Hari ini kita akan membahas teori ekonomi klasik menurut keynes…..
Mahasiswa: (protes) hhhuuuuuuhhhh…
pak dosenpun menjelaskan materi dengan menggunakan slide di power pointnya…….
Dosen: (menjelaskan) Disebut teori ekonomi klasik karena..bla.bla..bla……..
Saat dosen membelakangi mhs, tiba-tiba dari arah belakang terdengar suara…..”"”"”"srrrrruuuuppppppppp“”"”
Dosen: (marah)…..siapa yang minum dikelas saya? kamu kira ini masih acara tahun baru?  ayo ngaku siapa?
Mahasiswa: he.he he minum pak???…….
Dosen: iya minum….., siapa, dasar nggak tahu aturan!!!!!
Mahasiswa: wkwkwkkwkwkwkkwkwk pak..itu bukan minum…itu suara si sampe lagi MENARIK INGUSNYA pak… dia lagi pilexxx ! wkwkwkkwkkwwkwkkwkwkwkkw
Dosen: ah………Sampe……………………….Jorok benar kamu!!!!!

6.   Mengikuti Dosen
Pada suatu hari, di suatu kampus, ketika kuliah sedang berlangsung. Seorang dosen sedang menjelaskan bahan kuliah dan tiba-tiba ia mendengar suara ketukan di pintu.
Mahasiswa: "Permisi, Pak."
Profesor : "Tidak tahu aturan! Kuliah sudah berjalan satu jam baru datang!"
Mahasiswa: "Maaf, Pak. Saya kira hari ini Bapak Profesor terlambat satu jam seperti biasanya."
Profesor : "Ya sudah, masuk!"
Mahasiswa: (dalam hati) makanya jangan suka terlambat jg...masih mau kow....

7.   Dosen yang Juga Menjadi Pejabat
Di kantin sebuah universitas, Udin dan Tono dua orang mahasiswa sedang berbincang-bincang :

Tono : “Saya heran dosen ekonomi pembangunan, kalau ngajar selalu duduk, tidak pernah mau berdiri.”
Udin : “Ah, gitu aja diperhatiin sih Ton.”
Tono : “Ya, Udin tahu ngak sebabnya.”
Udin : “Barangkali aja, cape, atau kakinya gak kuat berdiri.”
Tono : “Bukan itu sebabnya Din, sebab dia juga seorang pejabat.”
Udin : “Loh, apa hubungannya?!!”
Tono : “Ya kalau dia berdiri, takut kursinya diduduki orang lain.”
Udin : “????????”

8.  Tanya Jawab
Dosen : “Tomas..! coba kamu jawab, siapa itu Alexander Graham Bell..?”
Tomas : “Tidak tau Pak…”.
Dosen : “Kalo James Watt, siapa dia..?”
Tomas : “Ndak tau juga Pak..”
Dosen : “Tomas! Bagaimana sih kamu ini? ditanya ini itu pasti jawab tidak tau… Tidak pernah belajar kah?”
Tomas : “Belajar ji Pak… coba z yg tanya Bpk, tau ndak siapa Arifin Widodo..?”
Dosen : “Tidak tau…”
Tomas : “Kalau Bambang Setiono Bpk tau?”
Dosen : “Tidak tau… Emang siapa mereka itu..?”
Tomas : “Yaa itulah Pak…, kita khan pasti punya kenalan sendiri-sendiri..”
Dosen : **????

9.   Dosen Lucu dan Dungu

    Di ruang kuliah, seorang dosen senior sedang memarahi mahasiswanya:
    “menjawab saja tidak becus, eh malah bercanda dan ngobrol seenaknya. Sekarang z sia-sia disini, yang merasa dungu BERDIRI !!!! ” sang dosen membentak.
    Beberapa menit suasana hening. Tiba-tiba dari bangku belakang seorang mahasiswa berdiri.
    ” Jadi kamu yakin betul, kamulah si dungu itu ??? ”
    ” Bukan begitu pak, saya cuma tidak tega melihat Bapak berdiri sendiri.

10.   Konsep Ciuman menurut Dosen dari berbagai bidang ilmu:

Dosen Fisika: Ciuman adalah gaya tarik menarik antara dua mulut dimana jarak antara satu titik dengan titik yang lain adalah nol.
Dosen Kimia: Ciuman adalah reaksi akibat interaksi dari senyawa yang dikeluarkan oleh dua hati.
Dosen Mikrobiologi: Ciuman adalah pertukaran bakteri uniseksual di dalam air liur.
Dosen Biologi: Ciuman adalah menyatunya dua otot orbicularisoris dalam keadaan kontraksi.
Dosen Ekonomi: Ciuman adalah sesuatu di mana permintaan lebih besar daripada penawaran.
Dosen Statistik: Ciuman adalah kejadian yang peluangnya bisa sangat tergantung dari angka statistik berikut:36-24-36.
Dosen Teknik: Ciuman? Apa itu..?
Dosen Elektro: Ciuman Adalah bertemu antara ion positif dan negatif yang mengakibatkan arus lemah menjadi arus kuat…
Dosen Kedokteran: Ciuman adalah proses pendiaknosaan fisik secara langsung yang mengakibatkan aliran darah ke organ reproduksi meningkat.
Dosen Psikologi: Ciuman adalah proses penjiwaan terhadap pola pikir seseorang untuk mengetahui akan kenikmatan….
Dosen Program Komputer: If Kiss >= Hot then go to bed room else go to bathroom end.
Dosen Seni: Ciuman adalah sesuatu yang indah bila dinikmati bersama.
Guru Olahraga: Jika berciuman berkategori sangat hot, sama besar dengan kalori yang terbuang untuk berjalan tergopoh-gopoh (brisk walking).
Dosen Politik (Ilmu Transformasi Konflik): Ciuman adalah kemampuan untuk mentransformasi gesekan-gesekan konflik dari dua kelompok berbeda sehingga bisa menghasilkan sesuatu yang positif (win win solution = semua senang, semua nyaman… semua melayang).
Dosen Matematika (Teori Kemungkinan): Ciuman itu gambling, sekarang cium tinggal tunggu balasannya, digampar ato dibalas cium…
Dosen Olahraga (again): Ciuman adalah suatu peregangan & pemanasan untuk “olahraga” yang lebih berat…
Dosen Kewiraan: Ciuman adalah hak yang dimiliki oleh seorang pasangan yang hubungannya telah diakui oleh negara berdasarkan hukum dan undang-undang yang berlaku.
Dosen Bahasa: Ciuman adalah berasal dari sebuah kata dasar “Cium” yang mendapatkan akhiran “An”.
Dosen Seksiologi: Ciuman adalah suatu teknik rangsangan dan pemanasan (Foreplay) dimana tahapan ini menyentuh titik titik rangsangan di seluruh tubuh…
Anaknya Dosen (yang masih berumur 3 tahun): Ciuman adalah temannya Ciunyil, Ciucrit, Ciusrok. Bisa juga berarti sudah sadar dari pingsan.

11.   Sopir yang Menjadi Dosen Filsafat
Seorang filsuf terkenal sangat disegani oleh sopirnya yang selalu ikut mendengarkan setiap ceramah bosnya tentang moralitas dan etika.

Kemudian suatu hari si sopir mendekati sang filsuf dan bertanya apakah ia bersedia untuk bertukar peran pada kuliah berikutnya, sang filsuf menjadi sopir, dan sang sopir yang akan menjadi dosen dan mengisi kuliah. Sang filsuf setuju.

Materi kuliah dibawakan dengan sangat baik oleh si sopir. Ketika tiba saatnya pertanyaan dari para peserta, seorang wanita di belakang bertanya, "Apakah pandangan epistemologis alam semesta masih berlaku dalam dunia eksistensialis?"

"Itu adalah pertanyaan yang sangat sederhana," jawab sang sopir (yang sedang menyamar menjadi dosen), "Terlalu sederhana, bahkan sopir saya bisa menjawab pertanyaan itu, dan itulah yang akan ia lakukan."

12.Anggota DPR dan Pilot Penyabu

Seorang Dosen statistik matematika bertanya kepada mahasiswanya:
Dosen : “Seandainya pesawat Boeing 747 Lion Air dipiloti oleh penyabu, dan mengangkut 560 orang anggota DPR RI, meledak di ketinggian 1000 feet dan jatuh di pegunungan berbatu tajam dengan kemiringan 45 derajat, berapa kemungkinan yang selamat ?”
Mahasiswa menjawab serempak dan tegas : “Yang selamat 250 Juta rakyat Indonesia, Pak!”

13.Mahasiswa kedokteran

Seorang profesor memberikan ceramah ttg otopsi kepada mahasiswa2 kedokteran tahun pertama.

"Ada 2 syarat utama dalam melakukan otopsi, yaitu :

Yang pertama adalah KEBERANIAN !"
Kemudian sang profesor memasukkan jarinya ke dalam anus mayat di depan nya, setelah itu iapun menjilati jarinya!!!

Profesor itu lalu meminta para mahasiswa melakukan hal yang sama terhadap masing2 mayat di depan mereka.

Walaupun dengan dipenuhi rasa jijik, para mahasiswa terpaksa memasukkan jari mereka ke anus mayat kemudian menjilati jarinya.

Setelah itu sang Professor melanjutkan:
"Hal kedua adalah yang lebih penting dari yang pertama tadi, yakni KEJELIAN !!
Tadi saya memasukkan jari tengah ke anus mayat, tapi jari telunjuk yang saya jilat !!!

Mahasiswa??? tidaaaakkkkk!!

14.Alasan Mengapa Mahasiswa Tidak Lulus

Jika saya lihat dari hitungan hari (baca: alasan) ini, sebenarnya bukan salah sang mahasiswa bila ia tidak lulus ujian, karena belajar pun ia tidak sempat…
Tahukah anda, setahun itu hanya terdapat 365 hari yang kita tahu sebagai tahun akademik siswa… Mari kita hitung!
Hari Minggu
52 hari dalam setahun. Anda pasti tahu bahwa hari minggu itu adalah hari istirahat. Hari tersisa tinggal 313.
Hari Libur (Nasional maupun internasional)
Kurang lebih terdapat 13 hari libur dalam setahun, misalnya tahun baru, natal, dsb… Hari tersisa tinggal 300.
Libur Kuliah
Jelas semua mahasiswa akan libur dan tidak akan kuliah. Biasanya sekitar 2 bulan lebih, anggaplah sekitar 60 hari.
Hari tersisa tinggal 240.
Tidur Yang paling baik adalah 8 jam sehari untuk kesehatan, jadi 120 hari terpakai. Hari tersisa tinggal 120.
Beribadah
Paling tidak 1 sampai 2 jam perhari kita beribadah, kita alokasikan 25 hari dalam setahun. Hari tersisa tinggal 95.
Bermain
Hal yang paling baik untuk kesegaran dan kesehatan adalah bermain. Paling tidak memerlukan 1 jam sehari. Terpakai lagi 15 hari. Hari tersisa tinggal 80.
Makan
Sekurang-kurangnya selama satu hari kita habiskan 2 jam untuk makan atau minum, hilang lagi 30 hari. Hari tersisa tinggal 50
Berbicara
Jangan lupakan, bahwa manusia adalah mahluk sosial yang butuh berinteraksi dengan orang lain. Kita ambil 1 jam perhari untuk berbicara. 15 hari terpakai lagi. Hari tersisa tinggal 35.
Sakit
Kitapun bisa sakit, baik ringan maupun berat. Itupun `kalau’ sakit, paling tidak 5 hari dalam setahun sudah cukup mewakili. Hari tersisa tinggal 30.
Ujian
Ujian itu sendiri biasanya dilaksanakan selama 2 minggu per semester. Berarti, 24 hari sudah teralokasi untuk ujian. Hari tersisa tinggal 6.
Refreshing
Untuk menyegarkan pikiran, refreshing itu perlu. Nonton dan jalan-jalan paling tidak menghabiskan waktu 5 hari dalam setahun. Hari tersisa tinggal 1.
Satu hari yang sisa itu khan HARI ULANG TAHUN….!!!
Masa’ harus belajar, sih?










http://gangstylee.blogspot.com

0 komentar:

Post a Comment

jangan lupa buat ninggalin komen yaa....

boleh kopas kok.. tapi kasih link ke http://gilapc.com/ yaa...

terima kasih kunjungannya... :)